UMMI berawal dari Akademi Kebidanan (AKBID) Bandung dengan badan penyelenggara Yayasan Ciara Putri yang didirikan tahun 2008. Mulai menyelenggarakan pendidikan Diploma Tiga Kebidanan pada tahun 2009 di Kota Bandung. Pada tahun 2022, AKBID Bandung pindah lokasi ke Kabupaten Bogor. Tahun 2023, AKBID Bandung bergabung dengan Akkes Puri Asih Semarang dan STIT Bina Putera Banjar dan berubah bentuk menjadi universitas dengan penambahan lima program studi baru di bawah penyelenggaraan Yayasan Ciara Putri. Tahun 2024, Universitas UMMI Bogor menyelenggarakan pendidikan dengan dua program studi vokasi dan tujuh program studi sarjana. Kami berkomitmen untuk menciptakan pengalaman belajar yang memupuk kreativitas, keterampilan, dan nilai-nilai yang diperlukan untuk sukses di dunia yang terus berubah.
2022